|
Pantai Goa Cina sisi batu Karang |
Pantai Goa Cina, seperti yang saya ceritakan sebelumnya. Pantai Goa Cina letaknya bersebelahan dengan pantai Bajul Mati. Dari arah jalan utama sebenarnya sebelum ke pantai Bajul Mati kita lebih dulu akan melewati Pantai Goa Cina. Di kiri jalan nanti sudah ada papan bertuliskan pantai Goa Cina. Jalannya masih tergolong jalan makadam dan sangat sempit. Kalo saya perkirakan hanya sepeda motor yang bisa lewat di sana. Juga kondisi jalan dengan batu-batu yang super besar dan tanah yang becek. Agak kesulitan untuk jalan menanjak ke sana. Jadi bagi kamu yang berkunjung ke sana, berhati-hatilah. Dari arah jalan utama masuk ke jalan yang sempit tidak terlalu jauh kok teman-teman. Hanya beberapa menit saja kita bisa sampai ke area tempat parkir. Wisata pantai tersebut termasuk dekat dengan rumah-rumah penduduk. Karena sepanjang jalan yang sempit itu dikelilingi oleh rumah penduduk. Lokasi pantainya sangat nyaman dan sejuk karena banyak pohon-pohon rindang yang bisa kita singgahi di sana. Juga ada beberapa warung yang bisa kalian hampiri untuk sekedar membeli minuman atau makanan. Juga tersedia fasilitas kamar mandi yang cukup banyak. Jadi kalian tidak usah khawatir semua fasilitas tersedia di sana.
|
Beningnya air laut di Goa Cina |
Hmm,,, pertama kali menginjakkan kaki di pantai ini,,, wow,, Great,,, Subhanallah indah banget pantainya,,, airnya bening,, suasananya hening, tenang, serasa romantis di pantai ni,, Lautnya biru bersinar,, pokoknya mantap abis,,, rasa capek di perjalanan ketika menuju kesana seolah hilang karena takjub dgn pemandangannya,, awalnya ragu mau ke sana liat jalannya yang berbatu dan licin,, di tambah sepinya desa di sekitar pantai tersebut,, eh,, trnya di balik sunyinya desa tersebut tersimpan pesona laut yang wah,.. Juga karang-karang lautnya yang terlihat begitu jelas. Di tambah ombaknya tidak terlalu kencang sehingga kita bebas berenang di sana. Pasirnya berwarna putih halus dan bersinar di terpa mentari di siang hari. Saat itu memang panas sangat terik tepat di atas kepala, tapi panasnya tidak kami rasakan karena terbayar dengan keindahan pantai tersebut.
|
Pasir putih di Goa Cina |
Belum banyak orang yang mengunjungi pantai tersebut karena lokasinya yang tidak terlihat di Jalan utama. Namun, menurut Bapak penjaga warung, bila hari minggu atau hari libur tiba banyak juga yang berkunjung di sana. Nah, karena saya dari Bajul mati dengan memakai pakaian yang masih basah, kamipun segera menuju pantai untuk basah-basahan lagi. Yuhuu... senangnya main air,, xixixi... Kata Bapak penjaga warung, bila ingin mandi jangan ke laut yang di dekat karang karena berbahaya, kami diarahkan ke pasir putihnya. Di sana kami bisa bermain air sepuasnya. Pokoknya seharian itu puas banget mengunjungi dua pantai yang indah sekaligus.
|
Nyantai di pinggiran pantai Goa Cina |
Setelah waktu menunjukkan pukul dua siang, kamipun beranjak dari pantai. Kami bergegas menuju kamar mandi dan bersiap-siap pulang. Sebelum pulang, kami sholat di mushola yang ada di sana untuk menunaikan sholat dhuhur. Setelah sholat kamipun bergegas ke tempat parkir untuk pulang.
|
Indahnya pantai Goa Cina |
|
Ombak pantai Goa Cina sangat tenang |
|
Batu Karang |
|
Indahnya ombak di Pantai Goa Cina |
|
Beautiful view in Pantai Goa Cina |
Sekian perjalanan kami di pantai Goa Cina. Selanjutnya tunggu kisah blusukan kami di tempat-tempat indah lainnya di Indonesia. Salam.,...
No comments:
Post a Comment