Nusa Dua Bali adalah merupakan satu dari beberapa tempat wisata indah yang ada di Pulau Dewata Bali. Nusa Dua Bali memiliki pemandangan pantai yang indah dan menawan. Tidak hanya itu, ombak di Nusa Dua Bali sangat ramah untuk dibuat tempat bermain air. Juga pasirnya yang putih berkilauan menambah indahnya pemandangan di sana. Suasananya pun tenang dan nyaman dengan pohon-pohon rindang yang ada di sekitarnya. Birunya air laut menambah suasana pantainya menjadi semakin mempesona. Banyak turis asing yang berkunjung di sana untuk menikmati indahnya laut di sana. Selain itu, di sana juga terdapat beberapa resort dan hotel yang bisa di sewa untuk penginapan bagi para pengunjung.
|
Main air |
|
Liburan yang asyik |
|
Berenang bareng |
Kami pun langsung mencari lokasi strategis untuk menaruh barang dan akan dijadikan tempat kami beristirahat nantinya. Dan berhubung matahari sangat terik dan cukup panas, kami memilih tempat tepat di bawah pohon yang cukup rindang. Apalagi ada adik kecil Nanda yang ikut dalam perjalanan kami sehingga perlu tempat yang nyaman juga untuk dia. Nah, setelah dapat tempat, saya dan mbak Elia langsung berlarian ke bibir pantai untuk berenang disana. Wah, benar-benar seger dan asyik. Kami pun mulai bermain dengan ombak dan melompat-lompat di pantai. Selain itu kami juga bisa melihat ada orang yang surfing di sana. Rata-rata pengunjung yang berada di sana adalah bule semua, jadi bisa dikatakan kami merupakan satu-satunya pengunjung lokal yang nyasar di sana.. haha... Bu Susi, Nanda dan Uti mulai menyusul kami untuk bermain air di pantai. Wah, ramainya,, senengnya bisa main di pantai bersama-sama. Andai saya bisa mengajak keluarga ke sini, pasti lebih senang lagi, xixixi,,, Semoga suatu saat bisa mengajak mereka. Aamin..
|
Ombaknya cantikkk |
|
Banyak turis |
Lokasi kami bermain air adalah tepat di belakang hotel Grand Hyatt Bali, sehingga selain bisa menikmati wisata antai di sana, kami juga bersantai-santai di taman hotel. Juga ada kolam renang dan restoran yang bisa kita kunjungi di sana. Setelah puas bermain air di sana, kami segera mencari kamar mandi untuk bersiap pulang. Namun, karen alokasi kami di lokasi Hotel, maka kami tidak bisa menemukan fasilitas kamar mandi umum di sana. wal, hasil, kami hanya membilas badan kami di bawah shower umum dekat kolam renang. Dan tanpa ganti baju, kami langsung bablas menuju wisata pantai yang lainnya dengan baju yang basah. Never mind,, kami menikmatinya,, xixi,,
|
Narsis depan kolam renang hotel Grand Hyatt |
|
Jalan masuk di belakang hotel |
Dan, sekian cerita jalan-jalan saya di Nusa Dua Bali. Sampai ketemu lagi di wisata indah lainnya di Bali. Salam..
wih mantap, seru banget , nginap di grand hyat ya ?
ReplyDeletehotel TS Suites bagus gak ya