Krian adalah salah satu kecamatan yang berada di Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur. Kota yang dulunya masih sepi kini berubah menjadi kota yang cukup ramai dan padat penduduknya. Dulu jika ingin beli makanan di luar,hanya ada warung-warung tenda dengan rombong seadanya yang biasanya mangkal di pinggir-pinggir jalan raya sepanjang kota Krian. Sekarang sudah banyak resto-resto dan rumah makan dengan view yang lumayan oke untuk foto-foto di Krian salah satunya di Ikan Goreng Cianjur ini.
Nama tempat makan di Ikan Goreng Cianjur (IGC) ini sekilas terdengar mirip dengan restoran yang sudah populer namanya yaitu Ikan Bakar Cianjur (IBC). Namun mereka sebenarnya berbeda, DI IGC krian terdapat 2 lantai yang bisa kita pilih tempatnya. Di lantai bawah kita bisa menikmati makanan dengan nyaman dengan fasilitas AC dan ruang no smoking. Sedangkan di lantai atas kita bisa melihat pemandangan jalanan dan pemandangan desa sekitar dari jendela. Namun ruangan di atas lebih cocok untuk tempat ngopi buat kaum adam karena area bebas merokok.
Menu yang di suguhkan di tempat ini lumayan banyak seperti aneka olahan ikan Gurame, Udang, Cumi,ayam dan lain sebagainya. Untuk sayuran ada urap-urap, cah kangkung, cah tauge, cap jay dll. Untuk harga makanan di sini relatif sama dengan resto pada umumnya seperti harga Ikan Bakar Gurame yang dibandrol dengan harga 60k per ekor. Jika di resto lainnya seperti IBC harga belum termasuk pajak, di sini harga sudah include pajak jadi tidak perlu nambah biaya lagi. Untuk menu ayamnya, disini tidak menyediakan ayam utuh / per ekor, namun ayam per potong. Sehingga jika ingin memesan ayam untuk porsi banyak orang kurang efisien dari segi harga.
Untuk tempat lumayan nyaman dan bersih. Untuk rasa makanan lumayanlah, ada yang cocok ada yang tidak. Untuk pelayanan lumayan oke. Berikut beberapa daftar harga makanan yang pernah saya pesan :
- Nasi 5.5k
- Es Teh 6.5 k
- Ikan Gurame Bakar 60k/ekor
- Ikan Gurame Goreng 60k/ekor
- Sate Gurame 60k/ekor
- Ayam bakar 22k/potong
- Ayam Goreng 16k/potong
- Ayam Oriental 28k/piring
- Ayam saus mentega 28k/piring
- Aneka olahan udang 28k/piring
- Aneka olahan cumi 36k/piring
- Urap-urap 15k/porsi
- Cah kangkung 15k/porsi
Dll.
Tempat yang sudah kami booking |
Menu yang di suguhkan di tempat ini lumayan banyak seperti aneka olahan ikan Gurame, Udang, Cumi,ayam dan lain sebagainya. Untuk sayuran ada urap-urap, cah kangkung, cah tauge, cap jay dll. Untuk harga makanan di sini relatif sama dengan resto pada umumnya seperti harga Ikan Bakar Gurame yang dibandrol dengan harga 60k per ekor. Jika di resto lainnya seperti IBC harga belum termasuk pajak, di sini harga sudah include pajak jadi tidak perlu nambah biaya lagi. Untuk menu ayamnya, disini tidak menyediakan ayam utuh / per ekor, namun ayam per potong. Sehingga jika ingin memesan ayam untuk porsi banyak orang kurang efisien dari segi harga.
Buber alumni SMEDAKA |
AK4 |
PJ |
Suasana di IGC |
- Nasi 5.5k
- Es Teh 6.5 k
- Ikan Gurame Bakar 60k/ekor
- Ikan Gurame Goreng 60k/ekor
- Sate Gurame 60k/ekor
- Ayam bakar 22k/potong
- Ayam Goreng 16k/potong
- Ayam Oriental 28k/piring
- Ayam saus mentega 28k/piring
- Aneka olahan udang 28k/piring
- Aneka olahan cumi 36k/piring
- Urap-urap 15k/porsi
- Cah kangkung 15k/porsi
Dll.
Oke, demikian review saya tentang tempat kuliner yang baru dibuka di kota Krian ini. Semoga bisa jadi refrensi buat kalian yang bingung cari tempat makan di Krian. Salam,, ^_^
Heeemz jadi pengen nyobain cafe di atas
ReplyDelete.
oh ya, ada info menarik nih mengenaiResep Capcay Goreng