Tuesday, October 18, 2016

Trawas Duyung Hill merupakan salah satu wisata yang menyediakan arena outbond dan taman bermain anak. Lokasi tempat ini berada di Dusun Bantal Desa Duyung Kecamatan Trawas, Mojokerto.  Tempat ini mulai didirikan pada tahun 2013.  Di tempat wisata  ini kita bisa menikmati pemandangan yang sejuk dengan banyak fasilitas yang memadai seperti area tempat parkir yang luas, mushola, tempat bermain anak, lahan untuk outbond seperti flying fox, berjalan diatas tali dll. Juga terdapat kolam renang yang bisa kita nikmati untuk berenang di sana. Selain itu juga terdapat tenda-tenda dan tempat lesehan untuk menikmati kuliner yang ada di sana. Bagi umat muslim, juga sudah disediakan mushola untuk beribadah. Selain itu, di sana juga terdapat mini zoo dengan berbagai hewan di dalamnya yang bisa kita kunjungi juga.
Kolam renang di area trawas duyung hill
Untuk masuk ke tempat wisata ini, kita tidak dipungut biaya, alias gratis. Cukup membayar biaya parkir saja. Jika ingin berenang kita diharuskan membayar tiket masuk sebesar Rp 30.000 / orang untuk weekend dan Rp. 25.000/orang untuk weekday. Untuk menggunakan fasilitas outbond juga ada tarif tersendiri. Bagi yang suka karokean, di sini juga disediakan fasilitas sound system dan DVD Player yang bisa kalian sewa untuk menyanyi, tarifnya 2 lagu cukup membayar Rp 10.000/orang. Bagi Anda yang tidak ingin ngapa-ngapain di sana, hanya ingin berfoto ria di sana, boleh banget. Bisa foto sepuasnya di sana.

Pemandangan di sekitar
Pintu masuk kolam renang
Area kolam renang
Area sekitar
Penjaga pintu masuk
lokasi outbond di trawas duyung hill
Lokasi Outbond

Pemandangan alam di sekitar outbond 
Area hotel trawas duyung hills
Jalan menuju trawas Duyung HIlls
Wisata ini sangat cocok untuk wisata keluarga. Selain hawanya yang sejuk dan tempat yang nyaman. Di sini juga di sediakan taman bermain anak dengan berbagai mainan seperti ayunan, jungkat-jungkit, mobil-mobilan, arena bermain pasir,kereta kelinci dan lain-lain.
Tempat bermain anak
area bermain

 Untuk mini zoo nya, sesuai dengan namanya yaitu mini, maka hewan yang ada di dalam mini zoo ini juga terbatas. Di dalam mini zoo hewan yang ada adalah marmut, berbagai jenis burung seperti burung kakak tua,burung merak dll, kelinci, ayam kalkun, ayam jantan dan spesies lainnya. Juga terdapat kolam ikan dengan berbagai ikan di dalamnya. 
kandang kalkun


Marmut
Burung

Bagi yang ingin kuliner di sini juga sudah ada warung yang menyediakan banyak menu makanan. Tempat yang di sediakan juga cukup luas dan nyaman dengan area lesehan dan area tempat duduk di tenda. 
Tenda tempat kuliner
Tenda kauliner di area kolam renang
Tempat kuliner lesehan
Tempat pembelian karcis dan pemesanan makanan
Area kuliner
tempat lesehan
Nah, di sebelah Trawas duyung hill ini juga terdapat tempat kuliner yang bisa kunjungi namanya Fress Green. Fress Green ini, tempatnya mirip seperti foodcourt namun dengan konsep pedesaan dan pemandangan alam. Di sini juga terdapat arena outbond yang bisa kita nikmati. Untuk makan, sudah disediakan gazebo-gazebo yang bisa kita tempati untuk menikmati makanan di sana. Di sekitar area tempat kuliner ini, banyak sekali patung-patung yang bisa kita gunakan sebagai background foto seperti patung hulk, batman, spiderman, dan tokoh-tokoh super hero lainnya. Juga terdapat patung-patung orang dengan berpaikan khas jawa dan patung simbol buah durian yang menandakan bahwa kecamatan Trawas ini merupakan salah satu kecamatan penghasil durian di Jawa Timur.
suasana pedesaan di Fresh Green 


area outbond dan kuliner Fresh Green
Area outbond
Kuliner di Fresh Green
Area Fresh Green

area kuliner Fresh Green
Banyak patung-apatung super hero di sini
Hati-hati di jalan....
Nah, tertarik untuk berkunjung ke sana?? Silakan guys,,, mumpung masih gratis tiket masuknya,,, :D 
See you........... ^_^
Posted by Indah-haya.blogspot.com On 11:58 PM 3 comments READ FULL POST

Monday, October 17, 2016


Pantai Batu Malang di Madura
Libur kemerdekaan tahun 2016 ini, kami mencoba menelusuri pulau madura yang berada di pinggir jembatan Suramadu. Gak perlu jauh-jauh, cukup yang dipinggir Jembatan Suramadu aja loh guys,, :D Jadi dari rumah kami berangkat pukul 07.00 pagi. Kami mampir sarapan dulu beli soto. Sesudah sarapan kami lanjut perjalanan ke kota Surabaya. Kami mampir ke Jembatan Tol Surabaya yang baru di bangun dan di resmikan oleh Bu Risma. Letaknya di daerah kenjeran guys. Disini kita bisa melihat pemandangan air mancur menari pada saat malam hari. Nah, dikarenakan kami datang ke sana pagi hari, maka kamipun tidak bisa melihat penampakan dari air mancur menari tersebut, sayang banget yah. Alhasil kami di sana hanya melihat-lihat sambil beli lumpia dan menikmati angin sepoi-sepoi dari laut kenjeran. Dari atas tol pemandangan yang bisa kita lihat di sisi kiri jalan ada lautan luas dengan warna kecoklatan yang memantulkan cahaya matahari pagi. Dan di sisi kanan kita bisa melihat pemandangan wisata pantai Kenjeran lama. Untuk masuk kesini tidak dipungut biaya, hanya saja kita cukup membayar biaya parkir kendaraan saja.
pemandangan laut kenjeran dari atas tol surabaya
suasana tol surabaya
suasana tol sby

Setelah cukup puas di sana, kami melanjutkan perjalanan kami menuju jembatan Suramadu. Setelah searching-searching di google pantai yang terdekat dengan Surabaya, maka kami pun mengunjungi pantai Rongkang Berbekal GPS dari google kami langsung melaju melewati jembatan Suramadu dan sesampainya di perempatan lampu merah belok kanan. Lurus terus megikuti arah kecamatan Bangkalan. Hingga GPS kami berhenti di sebuah hutan dipinggir pantai.. Kami pun akhirnya masuk ke area hutan tersebut, dan kami tidak melihat ada wisata atau semacam pantai seperti yang tertulis di google. Oh My God!!. Dengan rasa kecewa, kami pun bertanya pada pengunjung yang ada di sana, bahwa memang dulu tempat tersebut dijadikan tempat wisata dan ada loket pembayaran tiket juga. Namun seiring berjalannya waktu, tempat tersebut dibiarkan begitu saja dan tidak diurus. 
Inilah penampakan pantai Rongkang
Gak ada pantai disini,, pemandangannya cuma ini aja,,, (banyak muda mudi mojok dibawah pohon)
Kalian tahu gak sih, rasanya jauh-jauh dari negeri sebrang (alah lebay,, haha) ternyata yang di datangi tidak sesuai ekspektasi???? Di pantai Rongkang ini yang bisa kita lihat hanya ada pepohonan,rerumputan dan sampah yang berserakan. Juga pemandangan muda mudi yang sedang pacaran di selempitan pohon-pohon. OMG!! Setelah mengobrol sebentar dengan salah satu pemuda pemudi yang berkunjung di sana, kami pun langsung naik kendaraan lagi untuk kembali ke Surabaya, karena tidak ada yang bisa kami kunjungi. Nah setelah beberapa menit meluncur lewat pinggiran pantai Suramadu, ada sebuah plakat bertuliskan pantai Batu Malang di sana. Alhasil, daripada perjalanan kami sia-sia ke Madura, kami pun langsung masuk mengikuti plakat jalan tersebut dan sampailah kami di pantai Batu Malang Bangkalan Madura.

Disini, kita cukup membayar parkir saja sebesar Rp. 3.000,- . Di sini ada sebuah warung yang bisa kita datangi untuk sekedar memesan makanan atau minuman. Untuk pantainya, karena berada satu wilayah dengan laut suramadu warna air lautnya berwarna kecoklatan. Tempat wisata ini dipenuhi oleh sampah-sampah yang berserakan di sekitaran pantai. Seakan menandakan bahwa pantai ini tidak terurus. Tidak banyak yang bisa dilakukan di pantai ini, mengingat tempatnya yang sangat kotor. Maka kami pun hanya duduk-duduk sebentar, foto-foto. Setelah itu kami pun lanjut pulang ke rumah. 
Pemandangan pantai Batu Malang
Penuh sampah disekelilingnya
tumpukan sampah dipinggir pantai
Pemandangan sekitar
pemandangan di sebelah warung pinggir pantai
pemandangan di jembatan pantai
Jadi Pantai Batu Malang ini masih berada di kecamatan Bangkalan Madura. Untuk datang ke lokasi pantai ini, dari jembatan Suramadu kalian cukup belok kanan ke arah warung-warung di sekitar jembatan. Nanti ada gang masuk kecil, kalian cukup mengikuti arah jalan dari gang tersebut mengikuti sepanjang laut suramadu tersebut. Nanti akan ketemu dengan pantai ini. Letaknya sangat mudah dijangkau dan dekat dengan Suramadu.

Demikian review saya mengenai pantai ini Semoga ke depannya bisa dikelola dengan lebih baik lagi. 
Posted by Indah-haya.blogspot.com On 2:12 AM 1 comment READ FULL POST
Kuliner yokkk...
Hai guys,,, berhubung lagi pengen banget makan pizza, jadi kita berangkat deh kuliner ke tempat dengan menu pizaa. Nah, berhubung uda sering ke pizza hut dan mengingat budget yang lumayan wah kalo mau makan rame-rame di sana, akhirnya si Iis merekomendasikan kami untuk ke panties pizza di Sidoarjo, katanya sih pizzanya enak dan tempatnya cozy. Karena penasaran berangkatlah kami pada saat itu langsung cuzz ke Sidoarjo. 
Pizza University
Panties Pizza ini lokasinya berada di Jl. Untung Suropati No. 10 Kec. Sidoarjo Jawa Timur 61212. Letaknya ada di sebrang jalan dekat alun-alun Sidoarjo. Tempatnya ada di sebuah ruko di pinggir jalan, Rute untuk ke sini gampang banget kok guys. Dari arah Krian atau arah Surabaya cukup ke arah alun-alun Sidoarjo. Nanti pas di lampu merah perempatan jalan alun-alun cukup belok kiri masuk sedikit sekitar 100 meteran. Letaknya ada di kanan jalan. Kalo dilihat dari depan memang keliatan agak kecil sih tempatnya. Namun di dalam nanti ada 3 lantai yang bisa kita tempati untuk makan. 

Kata si Iis sih, biasanya kalo weekend ramai banget di sini, sampe antri-antri gitu. Untungnya saat kami ke sana pada jam 15.00 wib sore di hari Minggu tidak terlalu ramai dan tidak antri. Kami pun dapat tempat duduk yang nyaman di lantai dua. Untuk harga menu di sini lumayan irit lah bagi yang pengen makan pizza tanpa harus keluar uang banyak. Rata-rata pizza di sini paling mahal dibandrol dengan harga 29.000,-. Untuk minuman lumayan mahal untuk segelas es teh di bandrol Rp. 9.000,-

Pizza Tuna
Tempatnya emang cozy dan nyaman dengan fasilitas AC, toilet, ruangan bersih, pernak pernik yang gak terlalu banyak tapi cukup bikin fresh dengan hiasan tumbuhan plastik warna hijau daun pada plafonnya.  Juga didinding yang terdapat bingkai-bingkai foto dan beberapa tulisan bergambar.
hiasan tembok
Suasana di Panties Pizza 
Untuk rasa lumayan enak, kejunya melar panjang Yang rasa tuna enak banget. Rasa ikannya terasa di lidah Untuk menu yang university isinya macam-macam ada sosis, ayam, jamur, dan lain-lain. Yang jelas lumayan menggugah selera. Yang datang ke tempat ini mayoritas anak-anak muda. Tempatnya emang cocok buat kuliner kawula muda. So, yang pengen nyobain sensai makan pizza enak tapi hemat di kantong boleh di coba nih di sini. ^_^
Posted by Indah-haya.blogspot.com On 1:04 AM No comments READ FULL POST
  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
  • Youtube

My Fans

    Blogger news

    Blogroll

    About