Monday, February 17, 2014

Makan yuk makan.... Kuliner kali ini, kami mengunjungi Warung Makan Wulan di AJBS Surabaya. Waktu sudah menunjukkan bahwa hari sudah siang. Waktunya untuk having lunch. Dan, kami mencoba makan di rumah makan yang ada di sebelah AJBS Surabaya. Di depan rumah makannya tertuliskan WOW (Warung O Wulan) dengan harga makanan di bandrol Rp. 17.500,- bisa makan sepuasnya di sana. Hmm,,, cukup menarik, boleh di coba tuh. Dan kami pun segera masuk ke rumah makan tersebut. Sebelum mengambil hidangan, kita wajib membayar terlebih dahulu. Setelah membayar di kasir, kita bisa memilih menu sesuai dengan keinginan kita. 
Menu di Warung Wulan Rp. 17.500 makan sepuasnya
Menu yang tersedia di sana diantaranya :
- Nasi Putih
- Nasi Kuning
- Cah Kangkung
- Urap-urap
- Oseng-oseng buncis
- Cap jay
- Oseng-oseng sawi
- Sayur Rebung
- Sayur Lodeh
- Pindang goreng
- Tempe Goreng
- Tahu Goreng
- Telor Gerong
- Bistik Ayam
- Peyek
- Kulupan
- Oseng-oseng pare
- Bakso
- Mie ayam

Aneka Sambal :
- Sambel bajak
- Sambel hijau
- Kecap
- Saos

Dessert :
Buah semangka ( 1 orang 1 buah dessert).
Menu dessert dan minuman
Kenyang :D
Untuk minumannya, kita harus membayar lagi. Semua menu minuman di sana di bandrol Rp. 5.000/gelas. Minuman yang gratis di sana hanya air putih, yang lain harus bayar. :D. Menu minumannya diantaranya :
- es teh / teh panas
- Es Jeruk
- Es Degan
- Es Setrup
dll.
Suasana di tempat makan

Tempat membeli minuman
Terkait rasa masakannya, lumayan enak  Kita bisa mengambil menu apa saja di sana, tapi hanya 1 piring saja yang boleh. Jadi, manfaatkan piring Anda untuk diisi menu yang Anda inginkan. xixixi.. Untuk tempat makannya, lumayan nyaman. Tempatnya adem dan bersih, suasananya pun nyaman. Rumah makan ini lumayan ramai di kunjungi pengunjung. Mungkin pada penasaran sama promosi yang ada di depan rumah makan ini. Lalu bagaimana dengan kalian?? Tertarik untuk mencoba makan di sini?? ^_^
Posted by Indah-haya.blogspot.com On 10:50 PM No comments
Comments
0 Comments

0 komentar:

Post a Comment

  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
  • Youtube

My Fans

    Blogger news

    Blogroll

    About